Lakukan Pemantauan Penyaluran BST dan BSB, Babinsa Bantu Pengamanan


BORNEOTRIBUN.COM, MELAWI - Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Bantuan Sosial Beras (BSB) oleh Kementrian Sosial di wilayah Kecamatan Sayan, Sabtu (31/07/2021).


Pada kegiatan pendistribusian yang dilaksanakan di kantor Pos Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi ini, ada 558 KK dari 18 desa yang menerima bantuan tersebut.


Sertu Gunanton, salah satu Babinsa yang terlibat dalam pengamanan pada kegiatan tersebut mengatakan, "kegiatan hari ini jadwal penerimaan penyaluran bantuan untuk wilayah Kecamatan Sayan, jadi kami turut hadir langsung bersama warga desa Kecamatan untuk memastikan bahwa kegiatan tersebut berjalan lancar," ungkapnya.


"Warga dari Kecamatan Sayan yang menerima bantuan ini langsung dari desa-desa Kecamatan, kami Babinsa hadir di sini untuk membantu warga binaan, barangkali warga ada yang mengalami kendala dalam kegiatan ini, harapanya kami dapat menjadi solusi bagi kendala tersebut, sekaligus kita melakukan pengamanan dan pada kegiatan ini," tambahnya.


Lebih lanjut ia mengatakan, "kegiatan yang berlangsung hingga pukul 11.00 Wib ini berjalan lancar, dengan tetap menerapkan prokes, semoga dari bantuan ini masyarakat dapat terbantu dalam meringankan beban sosial ekonomi, terutama dimasa pandemi covid-19 ini," pungkas Sertu Gunanton.


#pendim1205/Erik.P

Tinggalkan Komentar anda Tentang Berita ini