Babinsa Koramil 01/ Nanga Pinoh Bantu Amankan Aksi Unjuk Rasa di Kantor Bupati



BORNEOTRIBUN.COM, MELAWI - Sebagai unsur pelaksana Koramil yang bertugas melaksanakan Pembinaan Teritorial (Binter) di wilayahnya, Babinsa juga kerap terlibat kegiatan pengamanan dan penyelesaian permasalahan terkait sosial kemasyarakatan.


Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 1205-01/Nanga Pinoh, dipimpin Perwira Penghubung Kodim 1205/Sintang, Mayor Arh Edy Winarno bersama 15 orang Babinsa membantu pengamanan kegiatan Aksi Unjuk Rasa Damai oleh kurang lebih 100 orang masyarakat yang berada di area wilayah kerja Perusahaan PT. Rafi Kamajaya Abadi (PT. RKA).


Kegiatan aksi yang diketuai oleh Sdr. Jakir Setiawan ini di gelar di halaman Kantor Bupati Melawi, Jl. Provinsi Nanga Pinoh, Kota Baru, KM 7, Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Rabu (12/01/2022).  


Kegiatan tersebut diterima langsung oleh Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yusra, Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Melawi, Hendegi Januardi Usfa Yusra, S. IP yang selanjutanya melakukan dialog bersama 16 orang perwakilan rombongan.


Sertu Sutiyono, salah satu Babinsa Koramil Nanga Pinoh yang terlibat pengamanan tersebut menuturkan, keberadaan kami di sini selain membantu dalam pelaksanaan pengamanan juga untuk memantau jalannya kegiatan aksi ini.


"Sudah kewajiban kami selaku aparat teritorial untuk berada dan turut mengamankan kegiatan unjuk rasa ini, agar harapannya kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar, tanpa ada kejadian anarkis sekecil apapun," ucap Sertu Sutiyono.


Kegiatan aksi unjuk rasa damai tersebut berakhir pukul 14.00 Wib, dengan tertib, aman, dan lancar yang melibatkan pengamanan dari unsur TNI-Polri, Satpol PP Kabupaten Melawi.


#Pendim1205/ Erik.P

Tinggalkan Komentar anda Tentang Berita ini