Wakil Bupati Melawi Tinjau Gebyar Pekan Imunisasi Covid-19 Bagi Anak di SD Negeri 8 Desa Bina Karya



BORNEOTRIBUN.COM, MELAWI - Setelah dilaunching oleh pemerintah pusat secara nasional, Pemerintah Kabupaten Melawi terus melakukan kegiatan Gebyar Pekan Imunisasi Covid-19 bagi Anak usia 6-11 tahun di berbagai sekolah di Kabupaten Melawi dan Boster Imunisasi bagi ASN di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Melawi.


“ Hari ini kita meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun, disamping untuk mencapai herd immunity, juga untuk menyukseskan program nasional. Oleh karenanya, kita harus bersinergi dengan seluruh pihak terkait secara maksimal agar vaksin anak ini dapat tercapai target sekaligus menjaga kesehatan di masa Pandemi Covid-19 yang hingga kini belum usai,” kata Wakil Bupati (Wabup) Melawi Drs. Kluisen saat meninjau pelaksanaan vaksinasi anak di SD Negeri 8 sawah tunjuk Desa Bina Karya kecamatan Tanah Pinoh Kabupaten Melawi, Kamis (03/02/2022).


Turut mendampingi Wakil Bupati Melawi Drs. Kluisen, Kadis Kesehatan dr. Ahmad Jawahir, Kabid P2 dan Yankes Ahmad Darmawan, S.Kep, Kapolsek Kota Baru Ipda Aditya, Koramil Tanah Pinoh, Perwakilan Dinas Pendidikan, Camat Tanah Pinoh.




Dalam kesempatan tersebut, Kluisen berharap para tenaga pendidik dapat menjadi promotor/penggerak dengan melakukan pendekatan kepada orang tua anak-anak kita. Selain itu, hal penting lainnya kita harus dapat meyakinkan orang tua bahwa vaksin anak ini aman, terangnya.


Masih lanjut Wabup, bahwa Kabupaten Melawi target vaksinasinya sudah mencapai lebih dari 70 persen. Dengan demikian, lanjutnya, Kabupaten Melawi sudah mengantongi izin untuk melaksanakan vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Hal ini kita lakukan agar pembelajaran tatap muka dapat segera kita laksanakan, kata Wabup.


“ Saya yakin, anak-anak dan para tenaga pendidik pasti sudah menginginkan untuk dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka secara penuh. maka dari itu seluruh anak didik kita harus melaksanakan vaksinasi ini agar harapan kita bersama dapat segera terwujud,” ucap Kluisen.


Tambah, Ahmad Darmawan, S.Kep selaku Kabid P2 dan Yankes menjelaskan bahwa hari ini melaksanaan Gebyar Pekan Imunisasi Covid-19 bagi Anak usia 6-11 tahun di SD Negeri 8 sawah tunjuk Desa Bina Karya kecamatan Tanah Pinoh dan 130 anak telah di vaksin.


“Kita sangat berharap semua anak-anak kita ini mendapatkan vaksin, karena tidak ada cara lain untuk meningkatkan imun tubuh dalam melawan virus Corona ini selain dari pada vaksin, tentu dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu 5M,” ungkapnya.


Penulis : Erik.P

Tinggalkan Komentar anda Tentang Berita ini