Gerai Vaksinasi Presisi Tahap 2 Polsek Kota Baru Polres Melawi Bekerjasama dengan Puskesmas


BORNEOTRIBUN.COM, MELAWI - Polsek Kota Baru Jajaran Polres Melawi Polda Kalbar Lakukan kegiatan vaksinasi Covid-19 tahap II, bertempat di Puskesmas Kota Baru Kecamatan Tanah Pinoh Kabupaten Melawi. Dengan sasaran Lansia, Rentan, Nakes, Pelayanan Publik/Pendidik dan Masyarakat Umum, Kamis (12/8/2021).


Kegiatan tersebut berkerjasama dengan Puskesmas Kota Baru dalam rangka Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri sebagai wujud Transformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju.


Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melalui Kapolsek Kota Baru Ipda Aditya Jaya Laksana M.S.Tr.K menjelaskan sebelum melakukan vaksinasi terhadap Warga Masyarakat terlebih dahulu melaksanakan tahapan-tahapan saat pemberian vaksinasi Covid-19 diantaranya meliputi registrasi, pemeriksaan kesehatan, suntik vaksin dan observasi,” tuturnya.


Dengan jumlah keseluruhan Warga Masyarakat di Puskesmas Kota Baru yang divaksin tahap II yaitu sebanyak 10 Orang, dengan rincian yang hadir sebanyak 16 Orang dan yang melakukan vaksin, Lansia Dosis 2  sebanyak 1 Orang, vaksinasi Pelayanan Publik/Pendidik, Dosis 2 sebanyak 1 Orang, dan Masyarakat umum, Dosis 2  sebanyak 8 Orang, sehingga total yang divaksin sebanyak 10 Orang, ” katanya.


Vaksin yang digunakan pada penyuntikan Vaksinasi Covid-19 yaitu Vaksin Covid-19 Merk Sinovac.Penanggung jawab penyuntikan vaksinasi Covid- 19 dalam percepatan Vaksinasi Covid-19 dipimpin oleh dr. Abang Supriyanto dan dr Inggrid Sira.


Alhasil sekitar pukul 11.30 WIB, Rangkaian kegiatan vaksinasi Covid-19 di Wilayah Hukum (Wilkum) Polsek Kota Baru telah selesai dilaksanakan, selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan aman, dan terkendali,” tutup Kapolsek.


Penulis : Erik.P


Tinggalkan Komentar anda Tentang Berita ini