Kades Kompas Raya Sahrani Berkomitmen Untuk Memajukan Desa Dari Berbagai Sektor


BORNEOTRIBUN.COM, MELAWI - Desa Kompas Raya, Kecamatan Pinoh Utara, dibawah kepemimpinan Sahrani  bersama seluruh perangkat dan lembaga serta masyarakat setempat terus melakukan berbagai inovasi dan terobosan untuk memajukan desanya, melalui berbagai program kerja yang bermuara pada peningkatan dan kemajuan masyarakat, termasuk wawasan dan pengetahuan, Rabu (06/10/2021).


Kepala Desa Kompas Raya, Sahrani mengatakan bahwa membangun fasilitas desa merupakan mimpinya dan mimpi seluruh masyarakat Desa Kompas Raya. Membangun fasilitas umum di Desa merupakan bagian dari prioritas utama. Kepercayaan masyarakat harus dimanfaatkan dengan baik,  tentunya ini merupakan upaya mewujudkan masyarakat Desa Kompas Raya Sejahtera Bersama," tutur Sahrani, yang baru menjabat menjadi Kepala Desa selama 7 bulan, saat ditemui Awak Media Borneotribun.com.


‘’Membangun fasilitas sarana dan prasarana desa merupakan mimpi saya selaku Kades dan juga mimpi seluruh masyarakat Desa Kompas Raya. Membangun Desa tidak semudah membalikkan tangan, namun perlu komitmen bersama unsur Pemerindah Desa dan Masyarakat dalam mensukseskannya. Olehnya dengan komitmen itu,  Insya Allah pembangunan berbagai fasilitas di Desa dapat terwujud sesuai harapan  bersama,’’ ujarnya.


"Adapun Dana Desa (DD) yang diterima dari Pemerintah Kabupaten Melawi, kami mengalokasikan anggaran tersebut untuk BLT-DD, Pembelian 5 unit Mesin Jahit untuk TP-PKK Desa, Serta mengAlokasikan Sebahagian Dana Desa Untuk Tanggap Bencana, dan sebagainya. Sedangkan untuk pembangunan infrastruktur kita mendapatkan Aspirasi dari DPR," pungkas Sahrani.


“Kami mengakui masih banyak hal yang perlu dibenahi di desa kami agar kehidupan masyarakat semakin sejahtera, sehingga kami sangat berharap bantuan dan dukungan Pemerintah Daerah dalam bentuk bantuan baik di bidang peternakan, pertanian, maupun sektor lainnya, ” harapnya.


Penulis: Erik.P

Tinggalkan Komentar anda Tentang Berita ini